Sabtu, 13 April 2013

Honda Astrea Grand 1991

Ini adalah Motor cub pertama saya, sebuah Motor Astrea Grand jebolan 1991 yang akhirnya saya namakan Si Denoq. Taufik lagi seneng Motor Jadul? Sebenarnya Alasan saya untuk mengangkat motor ini adalah tinjauan aspek historisnya. Motor ini dahulu (mulai 1992) adalah Motor milik Ayah Mertua Saya, yang di turunkan kepada anak tertuanya (kakak ipar saya). Pemakai terakhir adalah keponakan saya.
sidenoq1Bagaimana Kondisinya? Jujur . . . . lumayan kacau :D Mesin sih jalan, buktinya Motor ini diantar langsung dari Cibubur ke Bogor oleh keponakan saya. Setelah saya coba . . . ada sedikit kepulan asap putih keluar dari muffler. . . . hmmm mungkin seher nya dah kena atau penyebab lain . . . biar nanti AHASS yang mendiagnosa. Bodynya? ha ha ha . . .fungsi baut sebagai perekat body umumnya sudah digantikan oleh cabletie. Sayap depan yang seharusnya berwarna putih sudah nggak ada, pun tutup dop depan ketinggalan di cibubur
denoq_judul
Striping semuanya masih ada walau sudah kelihatan tua, masih ada stiker Federal Motor ( AHM tempo dulu) di swing arm. Klakson Hidup. Lampu depan dan sen kanan-kiri hidup. Lampu rem Mati. Electric Starter mati. Spatbor depan rusak. Rak dokumen depan copot las-lasannya, sehingga harus diikat menggunakan kawat. Jok sudah bocor sehingga bila dipakai berhujan-hujanan, air akan meresap ke busa jok :) Ban belakang dah botax abiss.Velgnya dah tipe Cast Wheel, hmmm sepertinya akan langsung diganti ban tubeless. FYI Motor ini rencananya pelan-pelan akan direstorasi menjadi mendekati kondisi awal-minus ban yang tetep cast wheel. Saya akan berusaha hunting parts-parts original ke semua sentra penjualan parts. Pokoke akan saya kabari setiap ada perubahan. I’ll pimp my father in law’s ex bike :D
Posted by Taufik in Ngoprek motor.
Tags: , ,
trackback

Tidak ada komentar:

Posting Komentar